08 July 2013

Jadwal-puasa-dan-imsakiyah-2013

Jadwal Puasa dan Imsakiyah 2013 - Bulan suci Ramadhan 1434 akan segera tiba. Banyak media yang telah merilis berita bahwa hari pertama puasa 2013 akan berlangsung mulai tanggal 9 Juli mendatang. Meski demikian jadwal puasa dan Imsakiyah pada bulan Ramadhan kali ini masih menunggu hasil dari keputusan pemerintah.
jadwal imsakiyah 1434 Meski demikian organisasi masyarakat Islam, Muhammadiyah telah menetapkan bahwa 1 Ramadhan 1434 H akan jatuh pada hari Selasa Wage, 9 Juli 2013 Masehi, sementara untuk Hari Raya Idul Fitri akan jatuh pada tanggal 8 Agustus 2013 Masehi di hari Kamis Wage. Dengan penetapan tersebut, maka seluruh warga Muhammadiyah akan memulai puasa pada tanggal 9 Juli 2013 mendatang.

Berbeda dengan Muhammadiyah, Nadhatul Ulama (NU) yang juga merupakan organisasi masyarakat Islam belum memberikan sikap sampai saat ini terkait dengan penetapan hari pertama puasa. Kemungkinan warga NU akan menetapkan hari pertama puasa sesuai dengan ketetapan yang diputuskan oleh pemerintah Indonesia nantinya.

Tidak dapat dipungkiri bahwasannya sejauh ini belum ada kepastian resmi terkait dengan penetapan hari pertama puasa. Tetapi dari beberapa situs yang layak dipecaraya, seperti halnya situs PKPU telah merilis jadwal puasa dan imsakiyah 1434 atau 2013 tahun masehi. Melalui situs ini kita sudah dapat melihat jadwal puasa secara lengkap untuk seluruh kota besar di Indonesia, mulai dari jadwal puasa di Banda Aceh, jadwal puasa di Medan, Pekanbaru, Padang, Jakarta, Jambi, Yogyakarta, Bandung, hingga Surabaya.

No comments:

Post a Comment

Jadwal Puasa Ramadhan 2022

Menurut prediksi, permulaan puasa Ramadhan akan jatuh pada Sabtu, 2 April 2022 mendatang. Sedangkan  Idul Fitri 1443 Hijriah  jatuh pada 2 d...